Dokumen
Kamis, 17 Agustus 2023 16:48

Tulungagung – Untuk kedua kalinya Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah (UIN SATU) Tulungagung berhasil memecahkan rekor dunia dari Museum Rekor-Dunia Indonesia (MURI). Kali ini adalah pemecahan rekor sebagai “Pemrakarsa dan Penyelenggara Rangkaian Kaligrafi Asma’ul Husna Terpanjang”. Kaligrafi Asma’ul Husna ini dilukis pada kain sepanjang 1.500 meter.

Piagam Rekor MURI diserahkan setelah pelaksanaan Upacara Bendera Peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI pada Kamis (17/08/2023) di Halaman Gedung KH Arief Mustaqiem UIN SATU Tulungagung. Upacara ini diikuti oleh seluruh jajaran pimpinan, dosen, tenaga kependidikan, peserta Short Course Peningkatan Kompetensi Dosen Pemula (PKDP), mahasiswa baru angkatan 2023, dan panitia Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) Tahun 2023.

Read more: UIN SATU...
 
Kamis, 17 Agustus 2023 15:12
Tulungagung – Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) Tahun 2023 Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung (UIN SATU Tulungagung) diikuti oleh 4.545 mahasiswa baru Tahun Akademik 2023/2024. Kegiatan ini dipusatkan di Halaman Gedung KH Arief Mustaqiem UIN SATU Tulungagung dan dilaksanakan pada 16-17 Agustus 2023.
 
Prosesi pembukaan PBAK tahun 2023 ini dikemas dalam Rapat Senat Terbuka. Hal ini sejalan dengan Surat Edaran Direktur Jenderal Pendidikan Islam kemenag RI Nomor: B-732.1/DJ.I/07/2023 yang menyebutkan bahwa PBAK adalah kegiatan akademik yang mengawali proses perkuliahan sebagaimana wisuda adalah kegiatan akademik yang mengakhiri perkuliahan. Oleh karena itu, kegiatan PBAK harus dibuka dan ditutup dengan Rapat Senat Akademik. Ketua Senat UIN SATU Tulungagung, Prof. D. H. Imam Fuadi, M.Ag. membuka PBAK tahun 2023.

Read more: PBAK 2023 UIN...
 
Rabu, 16 Agustus 2023 16:43
Tulungagung - Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung (UIN SATU Tulungagung) diberikan kepercayaan untuk menyelenggarakan Short Course Peningkatan Kompetensi Dosen Pemula (PKDP) tahun 2023yang berkerjasama dengan Direktorat Jenderal Pendikan Islam bersama Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama. Kegiatan ini diikuti 80 dosen yang tersebar di 19 Perguruan Tinggi Keagamaan negeri dan swasta. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Menteri Agama Republik Indonesia yang diwakili oleh Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Prof. Dr. Muhammad Ali Ramdhani, S.TP, M.T. di Jakarta secara langsung maupun online pada Selasa siang (15/08/2023).
 
Dalam laporannya, Prof. Dr. Ahmad Zainul Hamdi, M.Ag. selaku Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam menyampaikan bahwa PKDP tahun ini menyasar empat dimensi pelaksanaan PKDP sebagai bagian dalam penguatan kompetensi dosen profesional, yaitu pertamakompetensi pedagogik terkait pengampuan pembelajaran efektif, keduapembinaan karier dosen terkait pencapaian target jabatan tertinggi sebagai Guru Besar, ketiga karya ilmiah terkait kontribusi perguruan tinggi terhadap pengembangan keilmuan, dan keempat moderasi beragama terkait penguatan cara pandang, sikap, dan perilaku keberagamaan yang moderat.
Read more: Dibuka Secara...
 

Page 3 of 206

<< Start < Prev 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Next > End >>